Masbroo apa jadinya kalau motor di custom dengan konsep Cafe Racer namun memiliki bahan kayu ? Menarik, ganteng, unik dan lain-lainnya. Nah, karya ini benar-benar ada, ingin tahu seperti apa desainnya ? Langsung saja baca artikel dibawah ini...
George Woodman Garage adalah otak dibalik Yamaha XSR-700 dengan gaya cafe racer ini, berbeda dengan yang lainnya yang mungkin menggunakan bahan yang sudah lumrah. Sebastian Valliergues selaku builder memberikan cita rasa yang berbeda.
Sebastian menggunakan bahan kayu Beech, dan menurut penuturannya kepada Return oft he Cafe Racers. Bahwa motor bernama Hommage ini dibuat dengan teknik yang sama persis dengan teknik membuat papan selancar.
"Pekerjaan yang gila untuk dilakukan dan saya tidak dapat mengatakan berapa jam yang telah saya habiskan untuk itu. Tapi, saya dapat mengatakan dengan pasti bahwa ini adalah full fairing pertama dan terakhir yang terbuat dari kayu polos yang dapat anda lihat!" kata Sebastian..
Sama seperti papan selancar, semuanya distabilkan dengan lapisan atas dari fiberglass dan resin untuk menahan bentuknya dan melindunginya dari elemen lain. Pekerjaan Sebastian pun dipuji oleh banyak orang, mengingat Hommage memiliki tingkat kerapihan yang mendekati sempurna.
Dan yang paling penting, George Woodman Garage menggunakan cara kerja manual, jadi tidak ada mesin otomatis pencipta masbroo. Konstur dari kayu masih dipertahankan dengan aksen hitam glossy untuk mempercantiknya.
So, ngomong-ngomong ada yang minat dengan gaya cafe racer kayu ? Tulis opini panjenengan dikolom komentar. Salam Ngegass...