Yamaha All New Nmax 155 Berhasil Menyelesaikan Turing 2 Negara

Yamaha All New Nmax 155 Berhasil Menyelesaikan Turing 2 Negara


Bimocorner-masih ingat dengan sosok laki-laki dan seorang anak yang menempuh perjalanan dari Indonesia ke Mekkah, Arab Saudi untuk menunaikan Ibadah Haji ? Baru-baru ini, Lilik Gunawan atau akrab disebut Pak Lilik bersama putranya, Balda yang masih berusia 5 tahun kembali melakukan turing jarak jauh bersama All New Nmax 155 ABS/Connected,penasaran seperti apa ceritanya ? Simak selengkapnya dalam artikel dibawah ini...

Pada turing kali ini, Pak Lilik hanya melewati 2 negara saja. Yakni Indonesia di posisi start, dan Timor Leste di posisi finish. Perjalanan dimulai pada tanggal 28 Oktober 2020, perjalanan kali ini pun bukan tanpa misi masbroo, Pak Lilik sedang mengumpulkan surat cinta untuk ibu dari Presiden Pertama Republik Demokratik Timor Leste, (RDTL) Xanana Gusmao. Ini adalah salah satu bahan untuk menulis buku barunya.

Pak Lilik dan Balda berhasil tiba di Timor Leste pada tanggal 18 Desember 2020, namun dirinya belum bisa berjumpa dengan Xanana. Mungkin letak pusat Timor Leste atau kesibukan dari Xanana yang membuat pertemuan ketiganya baru terlaksana pada tanggal 9 Januari 2021. Ada satu hal yang membanggakan disini, dimana Pak Lilik adalah satu-satunya bikers yang dapat mengaspal di Timor Leste bersama All New Nmax 155.


“Perjalanan saya mulai sama Balda tanggal 28 Oktober dari Jambi dan masuk Timles (Timor Leste) tanggal 18 Desember. Jadi total 50 hari perjalanan dari Bangko Merangin, Jambi hingga wilayah perbatasan Batugade, Timor Leste. Dan alhamdulilah, saya bersama Balda kemarin Sabtu, tanggal 9 Januari bertemu Pak Xanana Gusmao ditemani teman-teman komunitas Biker lokal. All New NMAX milik saya juga menjadi yang pertama dan saat ini hanya satu-satunya yang ada di Timor Leste,” kata Pak Lilik seperti dikutip TMCBlog...

Selama perjalanan yang panjang ini, total jarak ditempuh  5.021 KM. Melewati 12 provinsi (Jambi, Sumatera Barat, Bengkulu, Lampung, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, NTT, NTB), 7 pulau (Sumatera, Jawa, Bali, Lombok, Sumbawa, Flores, Timor) dan 2 negara (Indonesia, RDTL) selama kurang lebih 50 hari perjalanan. Turing jarak jauh tentu memiliki kendala tersendiri, seperti ketahanan pengendara, kondisi cuaca yang tidak menentu, atau lintasan yang dilalui ternyata kurang bersahabat menjadi problem tersendiri.

Dan hebatnya, selama perjalanan yang panjang tersebut, All New Nmax 155 Connected ABS menurut Pak Lilik hanya melakukan pergantian oli mesin dan juga kampas rem depan. Selebihnya, motor yang baru dirilis oleh Yamaha Indonesia ini tidak mengalami rewel.

“Tidak ada kendala yang berarti, hanya cuaca yang cukup ekstrem di beberapa spot seperti pesisir Barat Sumatera, pesisir Selatan Jawa, dan sepanjang jalur Pulau Sumbawa dan Flores. Selebihnya aman. Sejauh ini All New NMAX juga baik-baik saja, motor ini terbukti tangguh dan tidak rewel. Selama perjalanan ribuan kilometer tidak ada penggantian part yang signifikan, hanya ganti oli dan kampas rem, itu pun ketika memasuki wilayah Timur Indonesia di Atambua"...

Pak Lilik dan Balda kembali melakukam rekor perjalanan dengan motor bermesin 150 cc, ada yang mau mencoba meniru gayanya ? Atau bahkan sudah ada yang siap tarik gas sewaktu pandemi berakhir ? Tulis dikolom komentar...