Francesco Bagnaia : Untuk Rekan Baruku, Jangan Buat Garasi Jadi Kacau

Francesco bagnaia


Bimocorner-sejak awal, Francesco Bagnaia menjadi orang yang paling sedih dan kehilangan ketika mendengar bahwa Jack Miller tidak lagi menjadi bagian dari Ducati. Bagnaia sepertinya sudah cocok dengan hubungan kerja bersama Miller.

Duet keduanya pun telah melahirkan beberapa perangkat baru pada Desmosedici yang ada sekarang, mulai dari holeshot sampai ke fairing terbaru yang seringkali membuat tim lain penasaran untuk menirunya.

Bagnaia pun berpesan secara khusus kepada rekan barunya nanti, agar tidak merusak tradisi dan sistem kerja yang telah ada di Ducati. Dirinya pun juga menegaskan agar tidak ada pertarungan secara internal, dan fokus pada rivalitas di akhir pekan, dengan pesta kemenangan.

“Aku sangat berharap rekan baruku adalah seseorang yang paham cara kerja kami dan bukan yang menciptakan kekacauan dalam garasi. Sosok yang selalu ingin berkolaborasi dan berkembang bersama. Itu adalah kunci yang membuat kami  bisa berkembang saat ini di Ducati.

“Yang telah aku lakukan bersama Jack juga sangat penting untuk pengembangan motor kami. Sangat berarti untuk berkembang dan terus berkembang.

“Jadi aku sangat berharap bahwa siapa pun yang datang tahun depan dapat memahami itu, bukannya mengobarkan perang internal yang sia-sia. Perang  hanya dirayakan dalam kompetisi pada hari Minggu,” begitulah harapan Bagnaia.