Tidak Mau Pikirkan Honda, Joan Mir Batal Pindah ?

Joan Mir


Bimocorner-Honda dan juga Suzuki sama-sama terjebak dalam hasil buruk yang menyelimuti mereka dalam beberapa seri terakhir.

Sebagai salah satu rider yang diisukan dekat dengan Repsol Honda, Joan Mir dihadapkan pilihan sulit ketika harus melihat Honda juga alami masalah yang serupa dengan Suzuki.

Muncul sebuah pertanyaan, apakah Joan Mir bersiap untuk masuk lubang kesulitan baru di Honda ?.

Menanggapi hal tersebut, Mir memilih untuk tidak memikirkannya saat ini. Dirinya beralasan, karena saat ini masalah Suzuki juga sudah membuat penuh pikirannya.

“Kami tidak punya waktu memikirkan Honda karena kami sendiri sudah punya banyak masalah di tim kami," kata Joan Mir dikutip dari speedweek.

Apakah ini pertanda, Mir batal ke Honda ? Rasa-rasanya tidak, apalagi dalam masalah ini, Mir menempatkan diri sebagai seorang rider yang profesional.

Tentu masa depannya, telah dipastikan tidak lagi bersama Suzuki. Namun, untuk saat ini dia masih terikat kontrak profesional sebagai bagian dari tim Suzuki.

Baca Juga : Joan Mir Optimis Dengan Karirnya, Dan Alasan Dia Jarang Menang Di MotoGP

Dan Mir juga sudah menegaskan bahwa saat ini seluruh anggota tim Suzuki ingin memberikan yang terbaik sampai akhir musim.