All New Nmax 2024 : Headlamp Sangar, Fitur Berlimpah



Bimocorner-masbro, akhirnya penantian kita semua terjawab sudah. Yamaha Indonesia resmi merilis versi terbaru All New Nmax 2024.

Kesan pertama saya melihat motor ini, adalah sangat berani. Karena Yamaha berani membuat perubahan yang tidak main-main.

Headlamp depan didesain dengan buritan yang sangar, dengan konsep ala-ala robot. Kita disajikan sebuah headlamp yang belum pernah terpikir akan melekat di Nmax.

Yamaha sepertinya juga mendengar minat Konsumen Tanah Air yang suka dengan lekukan tajam. Mereka langsung menafsirkan dengan desain bodi yang  tajam, dan membuang kesan gambot.

Sementara dibagian stoplamp, All New Yamaha Nmax juga punya desain baru yang lebih kekinian dan juga tegas. Dengan dua projector, membuat pencahayaan lebih optimal.

Tidak hanya mengotak-atik bagian desain, Yamaha juga membuat perubahan pada bagian mesin, dimensi, dan juga fiturnya.



Pertama-tama, kita bahas bagian mesinnya dulu. Dimana, Yamaha mengaku bahwa mesin New Nmax benar-benar baru.  Sebuah Mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru yang disempurnakan ditambah dengan teknologi Yamaha Electric CVT (YECVT) yang mampu memberikan berkendara dengan sensasi "Turbo".

Untuk varian "Turbo" Tech MAX Ultimate, kita akan dijejali fitur-fitur yang super berlimpah. Dapat dibilang, ini adalah Xmax versi lite.

Mesin baru ini juga memiliki torsi yang lebih tinggi ketimbang versi lawasnya. Meskipun untuk masalah dayanya, masih sama.



Lanjut ke dimensinya, All New Nmax memiliki dimensi yang lebih panjang, lebih tinggi dan lebih berat ketimbang versi lawasnya.

Nah, untuk masalah fitur, Untuk tipe "Turbo" Tech MAX Ultimate, fiturnya benar-benar berlimpah masbro. Mulai dari hiburan, sampai ke fitur safetynya.

Turbo Riding Mode

Dilengkapi 2 mode berkendara: - T Mode : Town Commuting (untuk penggunaan saat berkendara di perkotaan) - S Mode : Sport Touring (untuk penggunaan saat berkendara yang membutuhkan akselerasi lebih seperti saat perjalanan keluar kota).

Turbo Y-Shift

"Turbo" Y-Shift memberikan pengalaman akselerasi dengan 3 tingkatan : 1:low, 2: medium, 3:High. yang dapat dioperasikan dengan menekan tombol Y-Shift saat berakselerasi maupun saat ingin merasakan engine brake.

Traction Control System (TCS)

Sistem yang dirancang untuk mengurangi resiko ban belakang selip di segala situasi permukaan jalan pada saat akselerasi.

Performance Damper

Mendukung performa handling yang semakin stabil selama perjalanan dan saat cornering.

TFT Navigation Display

Jelajahi tempat-tempat baru dengan bantuan sistem navigasi yang didukung oleh Aplikasi Garmin Street Cross yang ditampilkan di TFT Infotainment Display.


Untuk Versi yang tertinggi, All New Nmax dibandrol diangka Rp 45.250.000. Sementara untuk versi termurahnya, dibandrol diangka Rp 32.700.000.