Bimocorner-masbro sekalian, fenomena inflasi yang semakin hari menggerus nilai mata uang. Membuat daftar sepeda motor merek Yamaha dibawah harga Rp. 20 juta semakin sedikit. Namun, bukan berarti sudah tidak ada.
Berikut ini, sudah saya rangkum 3 daftar motor Yamaha yang harganya dibawah Rp. 20 juta.
Mio M3 125
Pada daftar pertama, ada Mio M3 125. Motor yang menggendong mesin 125 cc ini, dibandrol dengan harga Rp. 17.750.000 untuk on the road Jakarta. Kelebihan pada motor ini adalah soal kelincahannya saat manuver ditikungan.
Serta dimensinya yang pas banget untuk pria dan juga wanita. Mungkin kelemahannya hanyalah ban yang belum tubless. Sehingga, beresiko jika dipakai touring jarak jauh di malam hari.
Vega Force
Pada daftar kedua ada Vega Force, meski semakin menciutnya pasar motor bebek di Indonesia. Namun Yamaha masih mempertahankan Vega Force untuk menjadi opsi pilihan kepada konsumen mereka.
Memikul mesin 115 cc, dan sudah menggunakan sistem injeksi. Vega Force ditawarkan dengan harga Rp. 18.275.00. sayangnya, meskipun sudah menggunakan velk palang. Namun, Vega Force belum mengadopsi ban tubless.
Gear 125
Pada daftar ketiga ada Yamaha Gear 125. Penerus dari Mio S ini, mengadopsi mesin 125 cc. dengan sistem injeksi, kelebihan motor ini adalah menggunakan ban tubless depan dan belakang. Serta lampu depan yang sudah LED.
Untuk harganya, Yamaha Gear 125 versi standar dibandrol Rp. 18.505.000. sementara untuk tipe S, harganya Rp. 19.220.000.
Itulah 3 daftar motor Yamaha yang harganya masih dibawah Rp. 20 juta. Mungkin ada yang menjadi favorit anda masbro ?.